Bantu Banjir HST, Polres Tanah Bumbu Kirim Paket Sembako

  • Bagikan

TANAH BUMBU – Polres Tanah Bumbu mengirimkan sejumlah bantuan logistik untuk membantu korban banjir di wilayah Barabai, Kabupaten Hulu Sungai Tengah.

Kapolres Tanah Bumbu, melalui Kasi Humas AKP H.Made Rasa, saat dihubungi media ini Rabu, (1/12/2021) membenarkan pihak Polres Tanah Bumbu juga berpartisifasi membantu korban banjir yang ada di wilayah Hulu Sungai Tengah.

“Tadi siang mas, sekitar pukul 11.30 Wita, Polres Tanah Bumbu, telah mengirim bantuan sosial ke Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) salah satu daerah terdampak banjir,” ujar Made.

Adapun bantuan yang dikirimkan berupa paket sembako yang berisi beras 5 kilogram, gula 2 kilogram, mie instan 10 bungkus, sarden 2 kaleng, serta 1 bungkus kopi ukuran besar dalam setiap paket.

Selain paket sembako, Polres juga mengirimkan barang-barang keperluan lainnya seperti 100 dus air mineral, 100 lembar selimut, 200 lembar baju dan daster untuk wanita, dan 200 lembar baju kaos.

Made mengatakan kegiatan bakti sosial tersebut merupakan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang mengalami musibah dengan harapan bisa mengurangi beban yang diderita.

Ia juga berharap semoga musibah banjir di HST segera teratasi seraya berdoa semoga tidak adalagi musibah banjir kedepannya. (Red)

Baca Juga  Besok DPC P3HI Kabupaten Barito Timur Dilantik
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *