Polresta Palangka Raya Periksa 4 Saksi, Pembuangan Bayi di UPR

  • Bagikan
Kasatreskrim Polresta Palangkaraya, Kompol Ronny Marthius Nababan (Foto Istimewa)

Palangka Raya – Satreskrim Polres Palangka Raya Polda Kalteng berupaya keras selidiki siapa orang tua bayi perempuan yang dibuang di depan rumah warga, Senin (30/10/2023) kemarin.

Bayi perempuan tersebut ditemukan di Jalan. B. Koetin (Kampus UPR) Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah.

Pertama kali ditemukan oleh pemilik rumah bernama Sumping, di teras depan rumahnya.

Kasatreskrim Polresta Palangkaraya Polda Kalteng Kompol Ronny Marthius Nababan membenarkan adanya penemuan bayi berjenis kelamin perempuan.

“Personel Satreskrim Polres Palangka Raya masih melakukan penyelidikan siapa orang tua bayi tersebut,” ungkapnya kepada awak media ini Rabu, (1/11/2023).

Kasat Reskrim juga mengatakan sudah melakukan pemanggilan kepada empat orang yang saat ini sedang kita mintai keterangan lebih lanjut sebagai bahan penyidikan untuk mengungkap siapa pelaku pembuang bayi perempuan malang itu.

Kompol Ronny menyebut kondisi bayi perempuan itu berdasarkan keterangan Ipda dr. Rizka dari rumah sakit Bhayangkara Palangka Raya yang kami peroleh secara umum dalam kondisi sehat sekali.

“Kasih kami waktu untuk mengungkap kasus pembuangan bayi perempuan ini,” Pungkas Kompol Ronny.

Yohanes Eka Irawanto, SE

Baca Juga  Tak Tertolong, Suami Tenggak Roundup Setelah Habisi Nyawa Istri
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *