PT.Arutmin Indonesia NPLCT Salurkan Beasiswa Kepada 60 Mahasiswa DiKotabaru

  • Bagikan

KOTABARU – PT Arutmin Indonesia NPLCT melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) turut berpartisipasi dalam program beasiswa perguruan tinggi bagi mahasiswa/mahasiswi yang mendapatkan nilai predikat tinggi.

Adapun perguruan tinggi yang mendapatkan bantuan yakni, STKIP Paris Berantai Kotabaru, Politeknik Kotabaru dan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Darul Ulum Kotabaru.

Manajer PT Arutmin Indonesia NPLCT Ahmad Juaeni mengatakan, ini merupakan salah satu program CSR dari delapan aspek pendidikan yang difokuskan termasuk prioritas utama adalah kesehatan.

Untuk pemberian beasiswa yang diserahkan khususnya perguruan tinggi yang ada di Kotabaru, senilai Rp.151 juta untuk 60 mahasiswa berprestasi dari tiga perguruan tinggi yang ada di Kotabaru maupun diluar kabupaten.

“Pemberian beasiswa ini tidak hanya mahasiswa yang ada di kabupaten kotabaru tapi juga yang menempuh pendidikan diluar kabupaten Kotabaru baik Strata satu (S1) maupun strata dua (S2),” ujar Ahmad Juaeni.

Sementara itu, Sekretaris daerah kabupaten Kotabaru Drs.H Said Akhmad, MM mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada PT Arutmin Indonesia NPLCT yang menunjukkan kepedulian terhadap pendidikan di Kotabaru.

Menurutnya, program CSR ini sangat berguna dan membantu dan mendorong meningkatkan sumber daya manusia.

Sekdapun berharap ini akan berkesinambungan dan juga diikuti oleh perusahaan lainnya yang ada di Kotabaru.

“Semoga program ini berlanjut dan dapat diikuti oleh perusahaan yang ada di kabupaten kotabaru,” harapnya disaat menghadiri penyerahan beasiswa. (Wan)

Baca Juga  Hujan Gol, Tanbu Menang 5-0 Atas HSU Penyisihan Grup A Porprov XI
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *