Dinsos Kotabaru Salurkan Bantuan Korban Kebakaran

  • Bagikan
Dinas Sosial Kotabaru saat mengirimkan bantuan bagi warga korban kebakaran di Kelumpang Tengah, Kotabaru

Kotabaru – Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kotabaru menyalurkan bantuan kemanusiaan terhadap puluhan keluarga korban kebakaran.

Sebelumnya musibah kebakaran melanda warga lingkungan RT05 Desa Garongang, Kecamatan Kelumpang Tengah, Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, tercatat 24 rumah ludes terbakar pada Senin, (23/10/2023) sekira pukul 03,20 WITA.

Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kotabaru, Nurviza, SH.MA., mengatakan begitu mendengar informasi terjadi kebakaran dan koordinasi pihak pemerintah setempat, tanpa menunggu perintah, Dinas Sosial langsung menyediakan apa yang dibutuhkan oleh warga korban kebakaran.

“Informasi yang berhasil dihimpun, korban kebakaran sejumlah 24 Kepala Keluarga (KK),” ucapnya kepada awak media ini Rabu, (24/10/2023).

Adapun bantuan yang disalurkan berupa, Paket Sembako, Kasur, Selimut, peralatan mandi dan lainnya, untuk setiap Kepala Keluarga.

Nurviza, juga menginformasikan bahwa secara kebetulan di Kotabaru dilaksanakan kegiatan kemah bakti karang taruna yang diikuti 13 Kabupaten/Kota Se Kalimantan Selatan.

“Dengan terjadi musibah kebakaran. Kami Dinas Sosial sesuai tupoksi masing-masing bidang, langsung melakukan persiapan guna membantu korban kebakaran. Karena pelayanan yang lebih diutamakan, termasuk pelayanan dikantor,” tutupnya.(wan)

Baca Juga  Jum'at Curhat, Pedagang Ikan di Kotabaru Curhat Sering Kehilangan Ikan
  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *