Scroll untuk baca artikel
Banjarmasin

Satgas Pangan Polda Kalsel Awasi Harga Bapokting dan MinyaKita di Banjarmasin Selama Ramadan

×

Satgas Pangan Polda Kalsel Awasi Harga Bapokting dan MinyaKita di Banjarmasin Selama Ramadan

Sebarkan artikel ini
Satgas Pangan Polda Kalsel Awasi Harga Bapokting dan Minyakita di Banjarmasin Selama Ramadhan

Banjarmasin – Untuk memastikan stabilitas harga bahan pokok selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) turun langsung ke lapangan melakukan pengecekan harga kebutuhan pokok dan minyak goreng MinyaKita di Banjarmasin, Senin (17/3/2025).

Tim yang dipimpin oleh AKP Suparli, S.H., M.H., selaku Panit Subdit 1 Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Kalsel, menyisir Pasar Kalindo untuk mengevaluasi harga beras, gula, telur, daging sapi, daging ayam, serta komoditas penting lainnya seperti bawang merah dan bawang putih. Selain itu, pengecekan juga dilakukan terhadap takaran dan harga minyak goreng MinyaKita di sebuah toko guna memastikan kepatuhan terhadap aturan yang berlaku.

Kasubdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Kalsel AKBP Amin Rovi, S.H., melalui AKP Suparli mengungkapkan bahwa harga beberapa bahan pokok mengalami kenaikan signifikan, terutama cabai rawit yang melonjak dari Rp85.000,- menjadi Rp120.000,- per kilogram.

“Kami juga mencatat adanya peningkatan permintaan terhadap daging sapi dan gula, yang menunjukkan tren konsumsi masyarakat selama Ramadhan,” ujarnya.

Meski terjadi kenaikan, AKP Suparli memastikan bahwa lonjakan harga masih dalam batas wajar.

“Kami terus melakukan pemantauan agar harga tetap terkendali. Harapannya, dengan pengecekan rutin ini, tidak ada oknum yang memanfaatkan momentum Ramadhan untuk menaikkan harga secara tidak wajar,” tambahnya.

Selain itu, pihaknya juga mengimbau para pedagang untuk menjual minyak goreng MinyaKita sesuai harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan, yaitu Rp15.700,- per liter.

pengecekan harga bahan pokok dan minyak goreng MinyaKita di Pasar Kalindo Banjarmasin.

Pengecekan ini merupakan bagian dari instruksi Mabes Polri yang dilaksanakan oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H., dan ditindaklanjuti oleh Dirreskrimsus Polda Kalsel Kombes Pol M. Gafur Aditya H. Siregar, S.I.K. melalui Subdit I Indagsi Ditreskrimsus Polda Kalsel.

Baca Juga  Warga Geger! Pria Bersimbah Darah Ditemukan di Tol Basirih, Banjarmasin

Dalam kegiatan ini, AKP Suparli didampingi oleh Kasi Turjawali Subdit Gasum Dit Samapta Polda Kalsel Kompol Suroto, serta anggota Ditreskrimsus Polda Kalsel Bripka Fathi, S.H., dan Brigadir Andreanus Manalu, S.H.

Dengan adanya pemantauan ini harga bahan pokok dapat tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalani ibadah puasa dengan tenang tanpa terbebani lonjakan harga yang tidak terkendali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *